
Buniasih.desa.id – Bimbingan Teknis / Launching Aplikasi Siskeudes Versi 2.0 Sesuai Permendagri No 20 Tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa. Senin, (28/01/2018).
Bimbingan Teknis Launching Aplikasi Siskeudes Angkatan ke-1 (Satu) di diikuti oleh operator siskeudes tiap desa dan supervisor kecamatan dari 9 Kecamatan. Sembilan Kecamatan tersebut diantaranya :
- Kecamatan Cisayong
- Kecamatan Sukahening
- Kecamatan Rajapolah
- Kecamatan Jamanis
- Kecamatan Ciawi
- Kecamatan Kadipaten
- Kecamatan Pagerageung
- Kecamatan Sukaresik, dan
- Kecamatan Sukaratu
Bimbingan Teknis bertempat di Wisma Bumiageung Jalan Balanjeur Desa Pagersari Kecamatan Pagerageung Kabupaten Tasikmalaya pada hari Senin tanggal 28 Januari 2018.
Perlengkapan yang harus dibawa diantaranya : Laptop, Kabel Terminal/Stop Kontak, Dokumen RPJMDES (Soft Copy dan Hard Copy), Draff APBDES, dan RAB per Kegiatan.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pembedayaan Masyarakat Desa, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMDPA dan KB) dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan Pemerintah Desa dalam mengelola keuangan desa yang transparan, tertib disiplin anggaran.
Dokumentasi :

Tinggalkan Komentar